Kamis, 25 November 2010

Pengaruh negatif dari televisi bagi anak-anak




                Umumnya anak-anak seusia TK-SD sangat gemar menonton televise sehingga kadang mereka lupa dengan jam-jam belajar mereka yang sehari-hari menjadi kewajiban sebagai seorang murid sekolah.
Menonton televisi dapat memberikan pengaruh bagi kehidupan masyarakat. Ini dapat mempengaruhi semua kelas dari dewasa, remaja sampai pada anak-anak. Kita harus waspada dan selektif menonton program televisi yang mana banyak menyiarkan tindakan kekerasan yang terjadi pada anak-anak.


                Akhir-akhir ini kita sering mendengar anak kecil yang meninggal karena di ‘smaked down’ oleh temannya. Ini merupakan salah satu contoh pengaruh negative dari program televisi. Yang lainnya seperti kekerasan sexual. Banyak fakta yang menunjukkan ini terjadi akibat menonton pornograf di televisi dan di kelas rendah, kekerasan ini biasanya sering terjadi pada anak-anak.


                Dengan menonton televisi, anak-anak menjadi malas belajar. Mereka lebih menghabiskan waktu untuk menonton televisi. Mereka juga tidak dapat menonton program favorit yang ada di televisi. Dengan hal ini, dapat membuat para orangtua agar lebih memperhatikan anak-anak mereka terutama dalam belajar. Karena adanya stasiun televisi yang menyiarkan program televisi di waktu belajar yang seharusnya di hindari oleh anak-anak agar tetap belajar dan selalu di  waspadai oleh orangtua dalam hal tontonan yang di tonton oleh anak-anak mereka

Tidak ada komentar:

Posting Komentar